Sekilas Universitas Islam Riau
Perguruan Tinggi ini diberi nama UNIVERSITAS ISLAM RIAU disingkat UIR. Didirikan oleh YLPI Riau tanggal 4 September 1962 dan diresmikan Menteri Agama RI yang dituangkan dalam piagam yang ditanda tangani pada tanggal 18 April 1963.
UIR berkedudukan di Pekanbaru dengan alamat Jalan Kaharuddin Nasution No. 113 Perhentian Marpoyan, Pekanbaru, Propinsi Riau.
UIR didirikan dengan Akte Notaris Syawal Sutan Diatas Nomor 15 Tanggal 30 September 1972 yang merupakan perbaikan Akte Notaris tahun 1962.
UIR berasaskan Islam, Pancasila dan Undang – Undang Dasar 1945.
Pertamanya Universitas Islam Riau hanya memiliki satu areal kampus yang terletak di pusat kota Jalan Prof. Mohd. Yamin, SH Pekanbaru dengan bangunan gedung tingkat II, namun pengembangan kampus tidak sampai disini saja, maka Universitas Islam Riau terus mengembangkan pembangunan dibidang fisik.
Berkat kejelian dan kegigihan Pimpinan Yayasan Lembaga Pendidikan Islam Riau maka diusahakan pembelian lahan di Km. 11 Perhentian Marpoyan seluas 65 Ha, dan tepatnya pada tahun 1983 dilaksanakan pembangunan pertama untuk gedung Fakultas Pertanian, sehingga pada tahun itu juga Fakultas Pertanian resmi menempati gedung baru di Perhentian Marpoyan tersebut.
Dengan adanya lahan di Perhentian Marpoyan tersebut UIR tetap berusaha mengembangkan pembangunan gedung, sehingga pada tahun akademis 1990/1991 semua fakultas dilingkungan UIR resmi menempati Kampus baru yang terletak di Perhentian Marpoyan, Km. 11 seluas 65 Ha, yang telah memperoleh hak guna bangunan atas nama Yayasan Pendidikan Islam.
Lahan yang terletak di Perhentian Marpoyan Km. 11 telah dibangun berbagai bangunan seperti :
- Gedung Fakultas Hukum tiga lantai
- Gedung Fakultas Agama Islam dua lantai
- Gedung Fakultas Teknik dengan dua lantai
- Gedung Fakultas Pertanian dengan dua lantai
- Gedung Fakultas Ekonomi dengan dua lantai
- Gedung FKIP dengan tiga lantai
- Gedung Fisipol dengan tiga lantai
- Gudung Fakultas Psikologi empat lantai
- Gedung Fakultas Ilmu Komunikasi satu lantai
- Bangunan Mesjid Kampus
- Bangunan Gedung Perpustakaan 4 lantai
- Bangunan Gedung kafeteria
- Bangunan Mushalla
- Bangunan Garase kendaraan UIR
- Bangunan Komplek perumahan Karyawan dan Dosen UIR
- Bangunan Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa ( PKM )
- Bangunan Gedung laboratorium
- Bangunan Gedung olah raga tennis
- Lapangan Bola Kaki
0 Response to "Sekilas Universitas Islam Riau"
Post a Comment